Pemerintah Tiongkok telah
menggelar pameran China Healtcare Products Expo 2018 (Chexpo ASEAN), Rabu
(21/11/2018) di Hall A1, Jakarta International Expo Kemayoran, Jakarta. Acara yang
diselenggarakan oleh Asosiasi China Chamber of Commerce for Import and Export
of Medicines and Health Products (CCCMPHIE) ini bertujuan untuk mempererat
hubungan negara ASEAN, khususnya Indonesia dan Tiongkok dalam industri herbal
dan kesehatan.
Penyelenggara pameran menyediakan
fasilitas diantaranya seperti konsultasi kesehatan, akupuntur, dan konferensi
B2B (Business to Business). Tidak hanya itu, acara ini juga dihadiri oleh Irwan
Hidayat (CEO PT Sido Muncul), Djauhari Oratmangun (Duta besar Indonesia di
Beijing China), Alim Markus (Maspion Group), dan tokoh-tokoh lainnya.
“Industri eksport-import herbal
Indonesia dan Tiongkok memiliki masa depan yang cerah. Kondisi ini akan membuat
tren kesehatan dan pemahaman pengobatan herbal semakin meningkat. Tiongkok
memiliki ilmu pengobatan herbal yang sudah dipercaya selama 3000 tahun.
Indonesia juga memiliki banyak kekayaan alam herbal seperti kencur, temulawak,
jahe, dan masih banyak lagi. Kedua negara ini bisa saling belajar satu sama
lain sehingga lebih mengajarkan masyarakat tentang manfaat herbal. Kedepannya
negara ASEAN akan memperkuat industri ekspor-import, dan meningkatkan taraf
kesehatan masyarakat negara.” tutur Juan Leonardo Liaw selaku perwakilan dan pembicara
di Chexpo ASEAN.
Kedepannya, pemerintah Tiongkok
akan rutin menyelenggarakan acara Chexpo setiap tahunnya di setiap negara
ASEAN.