6 Manfaat Kesehatan Ginseng yang Perlu Anda Ketahui

Rempah

Saturday, 14 September 2019

Tidak seperti di Korea Selatan yang dijuluki negeri ginseng, di tanah air tanaman obat ini masih belum begitu populer. Kalaupun ada, ginseng hanya dijadikan sebagai salah satu bahan campuran dalam ramuan tertentu. Padahal konsumsi ginseng secara langsung dalam bentuk utuh ataupun memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

Ginseng atau Panax sendiri telah digunakan selama ratusan tahun dalam pengobatan Cina. Manfaat apa saja yang bisa Anda dapatkan dari ginseng? Simak uraian berikut ini!

 

1. Ginseng adalah Antioksidan yang Bisa Mengurangi Inflamasi

Ginseng memiliki sifat antioksidan dan anti inflamasi yang sangat menguntungkan bagi kita. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa ekstrak ginseng dan senyawa ginsenoside yang terkandung di dalamnya bisa menghambat peradangan dan meningkatkan kapasitas antioksidan dalam sel.

 

2. Ginseng Memiliki Manfaat untuk Otak

Ginseng ternyata bisa membantu meningkatkan fungsi otak termasuk daya ingat, tingkah laku hingga mood. Penelitian yang pernah dilakukan pada hewan menunjukkan bahwa komponen dalam ginseng, seperti ginsenosides dan senyawa K, dapat melindungi otak dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas.

Satu penelitian dilakukan terhadap 30 orang sehat yang diminta mengonsumsi 200 mg Panax ginseng setiap hari selama empat minggu. Pada akhir penelitian, mereka menunjukkan peningkatan dalam kesehatan mental, fungsi sosial, dan suasana hati.

 

3. Ginseng Mampu Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Penelitian yang menunjukkan bahwa ginseng mampu membantu meningkatkan kekebalan tubuh dilakukan pada pasien kanker yang menjalani kemoterapi. Salah satunya diikuti oleh 39 orang yang baru sembuh dari kanker perut. Mereka lantas diminta untuk mengonsumsi 5.400 gram ginseng setiap hari selama dua tahun. Orang-orang ini ternyata mengalami peningkatan yang signifikan dalam fungsi kekebalan tubuh dan lebih rendah kemungkinan mengalami kekambuhan.

 

4. Ginseng Memiliki Manfaat untuk Melawan Kanker

Ginseng dianggap memiliki manfaat untuk mengurangi risiko kanker jenis tertentu. Ginsenosides dalam ginseng ini telah terbukti membantu mengurangi peradangan dan memberikan perlindungan antioksidan. Siklus sel adalah proses di mana sel-sel biasanya tumbuh dan membelah. Ginsenosides dapat bermanfaat bagi siklus ini dengan mencegah produksi dan pertumbuhan sel abnormal. Secara tidak langsung ini mampu menekan pertumbuhan sel kanker dalam tubuh pasien.

 

5. Ginseng Mampu Membantu Mengontrol Diabetes

Ginseng ternyata memiliki manfaat yang sangat baik bagi Anda yang menderita diabetes. Ginseng telah terbukti mampu menurunkan kadar gula dalam darah dengan mengatur penyerapan glukosa dalam tubuh. Dalam sebuah American Journal of Chinese Medicine yang diterbitkan tahun 2005 disebutkan bahwa seluruh bagian ginseng termasuk akar, buah dan daunnya dapat mengobati diabetes.

 

6. Ginseng Mampu Mengatasi Kelelahan dan Menambah Energi

Ginseng telah lama dikenal mampu mengatasi kelelahan dan meningkatkan energi. Beberapa studi yang pernah dilakukan terhadap hewan dengan melibatkan komponen dalam ginseng seperti seperti polisakarida dan oligopeptida, dengan stres oksidatif yang lebih rendah dan produksi energi yang lebih tinggi dalam sel, efeknya dapat mengurangi kelelahan.

Dengan begitu banyak manfaat kesehatan, ginseng adalah salah satu obat herbal yang harus Anda pertimbangkan. Terutama untuk Anda yang memiliki keluarga dengan penyakit kronis menahun seperti jantung, diabetes hingga kanker.

Anda bisa mendapatkan ginseng impor berkualitas tinggi dengan berbagai variasi hanya di Hebaleo.



Note:

# herbaleo # juan leonardo liaw # juan leonardo liaw herbaleo

Share
Copy Link